Teori dan Model Manajemen Pendidikan: Sebuah Kajian Fundamental
Penulis: Nasib Tua Lumban Gaol
ISBN: belum terbit
Terbit: belum terbit
Ukuran: 17,6 X 25 cm
Stok: belum tersedia
Berat: –
Deskripsi:
Teori dan Model Manajemen Pendidikan: Sebuah Kajian Fundamental merupakan buku utama bagi mahasiswa, dosen dan stakeholder pendidikan lainnya yang menyediakan pengetahuan dan wawasan secara komprehensif tentang manajemen pendidikan.
Buku ini berbeda dengan buku manajemen pendidikan pada umumnya karena membahas eksistensi manajemen pendidikan sebagai sebuah bidang ilmu dan praktik yang dibangun berdasarkan kajian situasi organisasi dalam konteks pendidikan yang melibatkan ilmu manajemen. Pembahasan di dalam buku ini diawali tentang kebutuhan, permasalahan, dan solusi dalam pendidikan; pentingnya manajemen dalam organisasi pendidikan; tantangan dan pengembangan manajemen pendidikan; konteks pendidikan Indonesia; organisasi sebagai sebuah sistem; konsep dasar desain organisasi; jenis-jenis desain organisasi; dan organisasi pendidikan.
Pembahasan selanjutnya adalah tentang sejarah dan perkembangan ilmu manajemen, pengertian, karakteristik, fungsi, tujuan, dan prinsip-prinpsip manajemen; konsep dasar dan prosedur manajemen proses dalam pendidikan; sejarah dan perkembangan manajemen pendidikan, terminologi, pengertian, urgensi teori, prinsip operasional, fungsi dan tujuan manajemen pendidikan; sektor kajian manajemen pendidikan, dan model-model manajemen pendidikan.
Beli Buku:
Beli Buku